[Review] Biokos Pure Balance Purifying Gel Cleanser, Purifying Astringent, and Hydro Gel Moisturizer

5/25/2017 11:56:00 PM

Biokos Pure Balance Purifying Gel Cleanser, Purifying Astringent, and Hydro Gel Moisturizer review

Seperti yang sering aku ceritakan di postku, wajahku ini tipe yang cukup minyakan. Sampai sekarang pun masih trial and error dalam memilih skincare supaya minyaknya berkurang. Kali ini aku berkesempatan mencoba seri Pure Balancenya Biokos Martha Tilaar. Biokos Pure Balance adalah rangkaian perawatan kulit yang diformulasikan untuk kulit cenderung berminyak, pori-pori melebar, mengkilap dan sering timbul jerawat yang umumnya dialami pada usia 20-an. Sudah 2 minggu aku menggunakan rangkaian Pure Balance yang terdiri dari Purifying Gel Cleanser, Purifying Astringent dan Hydro Gel Moisturizer. Biokos Pure Balance mengandung Witch Hazel Extract yang mampu merawat kulit berminyak, membantu mengurangi kelebihan minyak di kulit dan meringkaskan pori-pori yang besar. Sounds like what I need, eh?


Untuk kemasan, mereka(?) bertiga ini dikemas dengan cara yang sama. Botolnya dikemas kotak berwarna senada dengan botolnya, plus ada plastiknya. Yang berbeda hanya ukurannya, Hydro Gel Moisturizer berukuran 35ml, sedangkan yang lain 150ml. Untuk tulisan yang ada di botol dan di kotaknya itu sama, kalo dikotaknya ada dalam dua bahasa, Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia sedangkan yang ada dibotolnya hanya berbahasa inggris. Isinya deskripsi, petunjuk pemakaian dan urutan pemakaian. PAO Pure Balance ini 12 bulan, tapi menurutku sih kalo digunakan rutin akan habis sebelum itu. Jadi sekarang aku akan jelaskan sedikit sesuai urutan pemakaiannya ya, yaitu Purifying Gel Cleanser, Purifying Astringent dan Hydro Gel Moisturizer untuk digunakan di pagi hari.

Biokos Pure Balance Purifying Gel Cleanser, Purifying Astringent, and Hydro Gel Moisturizer review
Purifying Gel Cleanser
Yang pertama perlu digunakan tentu saja pembersih muka, Pure Balance Purifying Gel Cleanser ini berfungsi sebagai pembersih wajah dong ya, seperti namanya *plak*. Pembersih yang bertekstur gel ini adem banget waktu digunakan, plus wangi, tapi aku kurang tau ini wangi apa. Jadi cara pakainya, diusap diseluruh wajah dan leher lalu dibersihkan dengan kapas atau tisu.

Biokos Pure Balance Purifying Gel Cleanser, Purifying Astringent, and Hydro Gel Moisturizer review
Purifying Astringent
Setelah membersihkan wajah dengan Purifying Gel Cleanser, gunakan Purifying Astringent. Purifying Astringent ini satu-satunya yang cair, sama seperti toner, fungsinya untuk mengangkat sisa pembersih dan meringkas pori-pori. Cara pakainya, basahkan pada kapas lembut, tepuk-tepukkan perlahan pada seluruh wajah dan leher yang telah dibersihkan, biarkan hingga meresap. Purifying Astringent ini yang paling wangi(?) menurutku. Well, sebenarnya 'kan wangi mereka mirip, tapi suka aja sama yang ini. Meresapnya juga gak begitu lama kok.

Biokos Pure Balance Purifying Gel Cleanser, Purifying Astringent, and Hydro Gel Moisturizer review
Hydro Gel Moisturizer
Setelah Purifying Astringentnya meresap, lanjut dengan menggunakan Hydro Gel Moisturizer di pagi hari dan Nourishing Gel Night Treatment di malam hari. Sekarang aku hanya mencoba Hydro Gel Moisturizernya. Hydro Gel Moisturizer ini adalah gel pelembab yang bersifat oil-free. Teksturnya gel sehingga nyaman digunakan pada wajah berminyak dan memberikan sensasi lembut dan lembab tanpa membuat terasa berminyak. Cara pakainya, tinggal usapkan ke wajah dan leher yang telah dibersihkan dengan Purifying Gel Cleanser dan Purifying Astringent.

Setelah 2 minggu pemakaian, aku cukup merasa ada perubahan. Walaupun waktu minggu pertama aku bingung, kenapa gak ada efeknya sama sekali. Mulai minggu kedua minyak di wajah sudah mulai berkurang dan juga mukaku makin lembut *usap-usap wajah*. Yang aku suka lagi dari Pure Balance adalah Hydro Gel Moisturizernya. Gimana ya, mungkin karena oil-free jadi setelah pakai rasanya gak berat di wajah, segar dan cepat meresap juga. And don't forget about the smell. Wangi! Wanginya segar dan masih tercium beberapa saat setelah menggunakan Moisturizer atau tonernya.

Biokos Pure Balance Purifying Gel Cleanser, Purifying Astringent, and Hydro Gel Moisturizer review
Mulut botolnya lebar
Satu hal yang kurang aku suka, mulut botolnya :') Untuk orang yang kurang berhati-hati seperti aku, ini sangat berbahaya. Sering kali aku jadi menuangkan ke tangan kebanyakan. Untuk yang gel ya maksudnya. Takut cepat habis karena sering nuang kebanyakan *plak*

Overall dalam pemakaian 2 minggu (dan masih ongoing(?)) dan rangkaian yang ini saja (tanpa Nourishing Gel Treatment, dll) aku merasa ada perubahan di wajahku, jadi akan aku teruskan pakainya. Aku pikir mungkin hasilnya akan lebih maksimal jika menggunakan satu set langsung, ditambah Nourishing Gel Treatment, sabunnya, scrubnya, dan yang lain-lain. Kalo gak salah Pure Balance ini ada 8 produk. Jadi kalo ada yang mau coba, bisa langsung sekalian atau yang 3 ini dulu aja gak apa-apa juga ^^

Harga:
Biokos Pure Balance Purifying Gel Cleanser Rp.52.400
Biokos Pure Balance Purifying Astringent Rp.52.400
Biokos Pure Balance Hydro Gel Moisturizer Rp.38.600


Biokos Martha Tilaar

You Might Also Like

2 comments

  1. Kamu harus coba masker dan krim malamnya, luar biasa.

    www.vinasaysbeauty.com

    ReplyDelete

Hi! If you have any question, suggestion or just want to say hi to me, please leave it in comment box. I will definitely comment back in your blog ^^