Marugame Udon Standing Alone Outlet Sekarang Ada di Denpasar
5/17/2017 01:05:00 AMDisini siapa yang suka makan segala jenis mie? *angkat tangan sendirian*. Aku suka sekali makan mie, dari yang instant sampai yang gak instan(?). Selain itu, aku juga suka sekali makan makanan jepang. Salah satu makanan jepang yang berupa mie adalah Udon. Aku seringnya makan udon itu di Marugame Udon. Dulu, sama si Kak Vina, kalo lagi ngebet banget makan udon ke Marugame juga walaupun jauh. Daaaan sekarang Vini bawa kabar gembira, Marugame Udon sudah punya outlet di denpasar yeay! Tepatnya di Jl. Teuku Umar No. 141 Simpang 6.
Udon Station |
Buat yang belum pernah ke Marugame Udon, kalian bisa coba mengunjungi standing alone outlet ini, supaya bisa tau enaknya Udon di Marugame. Salah satu keunggulan Marugame Udon terletak di konsep Open Kitchen, Freshly Cooked dan Self Service-nya. Kita bisa melihat secara langsung proses memasaknya di dapur. Udonnya sendiri juga dimasak langsung saat di pesan dan kita juga bisa lihat saat tempuranya saat digoreng. Marugame Udon sangat mengutamakan kualitas, mutu, serta kesegaran makanannya, maka dari itu Udon dan Tempura berada di display tidak akan lebih dari 20 menit, jika lebih dari 20 menit akan ditukar dengan yang baru. Untuk konsep Self Service, kita mengantri di Udon Station sambil memesan Udonnya, lalu nanti lanjut ke Tempura Station. Setelah itu kita ke kasir, di kasir ini kita bisa pesan minum dan dessert (hanya tersedia di outlet tertentu) lalu membayar makanan kita. Gak jauh dari kasir, terdapat meja kondimen yang isinya alat makan, pelengkap makanan dan refill minuman. Pelengkap makanan yang tersedia adalah irisan daun bawang, wijen, irisan cabai rawit (cuma ada di Indonesia), dan tenkatsu -- remah-remah tempura yang crunchy -- yang biasanya aku ambil cukup banyak.
Tempura Station |
Tanggal 14 Mei kemarin, aku dan teman-teman Bali Beauty Blogger datang ke openingnya Marugame Udon dan mencicipi bermacam-macam udon. Jadi, kami pesan menu yang berbeda lalu saling icip-icip gitu maksudnya. Kami sempat berbincang-bincang juga dengan Chef-nya yang orang jepang asli. Kami dijelaskan tentang pembuatan menu-menu di Marugame Udon dan juga tentang modifikasi menunya. Jadi menu yang tersedia di Marugame Udon sudah banyak yang di modifikasi agar sesuai dengan lidah orang Indonesia, contohnya Tori Baitan Udon, yang mengunakan sup ayam dan ada bola daging ayam yang pasti gak asing rasanya bagi kita. Ada juga menu baru, yaitu Yaki Udon (Udon goreng), yang aku sudah sangat excited mendengarnya karena aku selalu prefer yang goreng dibanding yang berkuah.
Yaki Udon Chicken |
Selesai berbincang-bincang, kami mengantri untuk memesan makanan. Aku tentu saja memesan Yaki Udon Chicken (Rp. 48.000) dan juga Chikuwa (Rp. 12.000) dan Inari (Rp. 11.000) untuk tempuranya. Plus Choco Vanilla Pudding (Rp. 16.000) untuk dessert ^^ Untuk minumnya, aku pilih ocha karena hari itu memang free ocha untuk setiap pembelian apa saja dan juga free pouch untuk 300 orang pertama. Pouchnya cho kawaii! Yaki Udon Chicken ini enak banget. Ini aku menulis sambil drooling karena keinget sama rasanya. Udon goreng manis ini akan makin enak kalo ditambah tenkatsu yang banyak.
Kamaage Udon |
Kalo kak Ayu pesan Kamaage Udon (Rp. 34.000), Ebi Tempura (Rp. 15.000) dan Skewered Tofu Roll (Rp. 14.000). Kamaage Udon ini cara makannya unik lho, jadi udonnya itu direndam(?) di air panas dan makannya nanti dicelup ke Bukake Dashi, saus celup resep asli dari Jepang yang terbuat dari ikan, rumput laut dan shoyu. Aku gak sempat coba yang ini, selanjutnya kesana mau coba pesan ini ah. Kamaage Udon ada juga yang untuk berempat lho, harganya Rp. 87.000 dan tentu saja mangkuk udonnya jauh lebih besar dari ini (yang sudah cukup besar juga).
Spicy Tori Baitan Udon |
Ini pesanan kak Vina, Spicy Tori Baitan Udon (Rp. 48.000). Aku sempat icip ini dan rasanya enak sekali. Apalagi jika ditambah bubuk cabai *tambah yang banyak*. Rasanya gurih dan ayam banget(?).
Best Seller Niku Udon |
Dan yang terakhir, makanan Shani, yaitu Niku Udon (Rp. 54.000) yang menjadi Best Seller di Marugame Udon. Udon dengan sup kake dashi dan topping lembaran daging sapi sukiyaki. Kalo ke Marugame Udon, ini salah satu menu yang wajib kalian coba.
Choco Vanilla Pudding |
Selain Yaki Udon diatas yang membuat outlet ini berbeda, ada juga dessert yang variatif. Salah satunya, Choco Vanilla Pudding ini. Pudding dan fla + es krim nya diletakan terpisah. Ini kesukaanku banget deh! Puddingnya lembut dan gak terlalu manis. Flanya juga enak. Selain pudding, ada juga Matcha/Fruit Parfait (Rp. 36.000) dan Mochi Zenzai (Rp. 25.000).
Selain menu-menu yang aku sebutkan diatas, outlet Marugame Udon ini juga ada nasi, Kids Menu, Juice and Ice Cream, dan Matcha and Coffee. Jadi yang belum pernah ke Marugame Udon (ataupun sudah) silahkan mampir ke outlet baru ini untuk mencicipi menu-menu yang gak ada di outlet lainnya ^^ Tempatnya nyaman kok, ruangan ber-AC dengan meja dan kursi yang gak terlalu dekat satu sama lain. Ada juga ruangan khusus untuk yang merokok, jadi gak di ruangan yang ber-AC. Betah banget diam disini lama-lama untuk makan dan ngobrol sama keluarga atau teman-teman.
Here is me eating Yaki Udon. And no, that's not how you use chopstick. Itu namanya cara-pakai-sumpit-yang-penting-makanannya-keambil.
Le me eating |
12 comments
Salah satu resto favoritku niih :D aku suka banget niku udonnya, kuahnya segar banget! Jadi laper abis baca ini :/
ReplyDeleteiya samaaa :D aku juga demen banget ke marugame, tapi sebelum ada outlet yang ini ke marugamenya jauhhh. hahaha aku nulisnya juga jadi laper loh TT
DeleteWaduh ... harganya itu mbak, nggak tahan. Jadi pingin coba :(
ReplyDeletehahaha tapi enak loh, worth it juga karena banyak banget XD
Deletewah mantap kali masakannya, ah bakal aku coba, kayaknay di cirebon belum ada nih
ReplyDeletesemoga segera ada ya mbak :D biar bisa coba hihi
Deleteaku kangen sama niku udonnyah *lapar
ReplyDeleteaku juga kangen sama yaki udonnya, yuk *eh
Deleteaku pun penggemar mie! kecuali Udon sih sebenarnya, tapi marugame does have the tasty gorengan :D
ReplyDeleteyeay tos XD wah kenapa? iya gorengan(?)nya enak, tapi aku jarang beli sih hihi
DeleteWow konsepnya open kitchen jadi bisa nontonin chef-nya masak. Ga nyampe 100 ribu ber4 mantap juga sih, padahal tempatnya mewah ya.
ReplyDeleteiya benerr, kita jadi tau makanannya bener2 fresh XD
DeleteHi! If you have any question, suggestion or just want to say hi to me, please leave it in comment box. I will definitely comment back in your blog ^^