[Event] Grand Opening Martha Tilaar Salon and Day Spa Jimbaran
12/26/2016 12:22:00 AM
Hi there! Apa yang biasanya kalian lakukan saat weekend? Refreshing? Jalan - jalan? Aku sih biasanya pengen refreshing, ke salon atau spa gitu. Apalagi kalo kamu kerjanya seharian duduk seperti aku, rasanya tuh pengen gegulingan sambil di pijat karena badan sudah pada pegal dan bahunya jadi kaku.
Pada tanggal 10 Desember 2016 kemarin, aku berkesempatan menghadiri Grand Opening Martha Tilaar Salon Day Spa Jimbaran. Martha Tilaar Salon Day Spa Jimbaran ini adalah outlet ke 70 di Indonesia dan telah menambah deretan destinasi spa di Bali. Acara di mulai dengan tarian pembuka, lalu kata sambutan dari Pak David Christian selaku partner franchise dan owner dari Martha Tilaar Salon Day Spa Jimbaran dan Ibu Wulan Tilaar selaku Vice Chairwoman Martha Tilaar Group dan Direktur Utama PT Cantika Puspa Pesona.
Tarian Pembuka |
Kata sambutan dari Pak David Christian |
Ibu Wulan Tilaar |
Selanjutnya ada peragaan Candle Massage oleh dua terapis professional di atas panggung. Di narasikan oleh MC dengan penjelasan tentang Candle Massage, dua terapis tersebut menari dengan anggun dengan sedikit gerakan yoga, ditambah dengan musik yang tenang yang membuat penonton ikut merasa nyaman.
Yoga |
Candle Massage |
Setelah selesai memeragakan Candle Massage di panggung, beberapa orang yang beruntung langsung diberikan Candle Massage saat itu juga oleh para terapis-terapis Martha Tilaar Salon Day Spa yang handal. Kenapa sih namanya Candle Massage? Karena mereka menggunakan candle oil sebagai massage oil. Candle Massage menimbulkan sensasi hangat saat massage oil disiramkan ke kulit, hasilnya bisa menghilangkan kepenatan dan melembabkan kulit kita.
Kak +Vina Eska salah satu orang yang beruntung itu |
Acara pemotongan pita dilakukan setelah terapis selesai memberikan candle massage untuk beberapa orang. Selesai pemotongan pita kami diizinkan masuk ke dalam untuk melihat - lihat. Martha Tilaar Salon Day Spa Jimbaran ini terdiri dari 3 lantai dan dengan desain interior yang memadukan gaya modern dan elegan dengan tradisi Indonesia.
Reception Area |
Ruang Refleksi |
Ruang Salon |
Di lantai 2 dan 3 terdapat total 5 Ruang Single Spa, 1 Ruang Couple Spa, dan 2 Ruang Facial.
Ruang Single Spa plus Bathtub |
Bathtub |
Ruang Couple Spa |
Produk-produk di Ruang Facial |
Ruang Facial |
Selesainya kami tour, acara selanjutnya adalah berbincang-bincang bersama Ibu Wulan Tilaar, Ibu Widia selaku pemilik Martha Tilaar Salon Day Spa dan Ibu Lala selaku Ketua Asosiasi Spa. Topik yang di bahas bermacam-macam. Salah satunya adalah alasan Ibu Widia memilih Martha Tilaar, karena produk Martha Tilaar menggunakan rempah-rempah dari banyak daerah di Indonesia, yang membuat unsur kebudayaan Martha Tilaar ini sangat kental.
Ibu Wulan Tilaar - Ibu Widia - Ibu Lala |
Ibu Wulan Tilaar membahas tentang apa yang membedakan Martha Tilaar Salon Day Spa dengan span lainnya. Martha Tilaar mempunyai 5 uniqueness. Yang pertama adalah Indonesian Concept. Indonesia ini telah menjadi jiwa untuk Martha Tilaar sendiri. Martha Tilaar mengangkat ritual-ritual budaya Indonesia dan mengali kekayaan Indonesia yang dituangkan dalam sebuah treatment. Lalu selanjutnya ada Research dan Development yang kuat, Bringing Tradition to Lifestyle, Empowering Woman dan Local Wisdom Go Global.
Berfoto bersama Ibu Wulan, Ibu Widia dan Ibu Lala |
Seusainya berbincang-bincang ditutuplah acara Grand Opening Martha Tilaar Salon Day Spa Jimbaran. Dengan berakhirnya acara ini, Martha Tilaar Salon Day Spa Jimbaran sudah resmi dibuka. Untuk kalian yang ingin kesana, kalian bisa mendapatkan penawaran menarik. Dapatkan diskon 20% untuk setiap perawatan di Martha Tilaar Salon Day Spa Jimbaran sampai tanggal 11 Januari 2017.
P.S: Most photo is owned by +Vina Eska
Martha Tilaar Salon Day Spa Jimbaran
Ruko Jimbaran Arcade Unit L
Jl. Raya Uluwatu, Jimbaran, Kuta Selatan, Badung, Bali 80361
Telp. (0361) 4725 966
Email: mtsds.jimbaran@gmail.com
Martha Tilaar Salon Day Spa Jimbaran
Ruko Jimbaran Arcade Unit L
Jl. Raya Uluwatu, Jimbaran, Kuta Selatan, Badung, Bali 80361
Telp. (0361) 4725 966
Email: mtsds.jimbaran@gmail.com
Twitter and IG: @ Spa_MT
See you on the next post! ^^
1 comments
To discover out if a slot requires a Flash player, you need to|you should|you have to} click on the title - if the software is 메리트카지노 necessary, you'll be be} asked to obtain it. It is said to have originated in France, however its current character has nothing to do with medieval rules. The Ace is evaluated with 1 point; J, Q, and K with 10 points, and the opposite playing cards correspond to their numbering.
ReplyDeleteHi! If you have any question, suggestion or just want to say hi to me, please leave it in comment box. I will definitely comment back in your blog ^^