[Review] V10 Plus Indonesia - Sensitive Series Serum and Water Based Peeling

4/02/2018 01:23:00 AM

Belakangan ini aku mulai memutuskan untuk menggunakan skincare secara rutin lagi. Kali ini aku berkesempatan mencoba menggunakan V10 Plus Water Based Peeling dan Serumnya. Sudah pernah dengar tentang V10? V10 Plus adalah Skincare dari Jepang yang mendapatkan 14 Penghargaan Internasional di Asia dan Eropa tahun 2011-2016. Sebenarnya skincare ini sudah banyak dibicarakan sejak tahun lalu, tapi aku cukup telat baru mencobanya tahun ini.

V10 Plus Water Based Peeling

Aku mendapatkan 10 sachet peeling berwarna abu-abu(?) yang masing-masing 2ml. Bagian depan kemasan berisi tulisan No Paraben, No Chemical Fragrance, No Artificial color, No Mineral Oil. Bagian belakang berisi cara pemakaian dan ingredients. Sepertinya produk ini belum memiliki nomer BPOM, aku cek di website juga gak ada atau mungkin aku yang gak liat.

V10 Plus Water Based Peeling ini mengandung ekstrak beras dan rumput laut. Peeling ini mampu mengangkat sel kulit mati serta membersihkan dan mencerahkan kulit. Untuk kalian yang memiliki kulit sensitif, peeling lebih baik dibandingkan scrubbing dalam mengangkat sel kulit mati.

Water Based Peeling ini memiliki 9 fungsi, yaitu:
- Mengangkat sel-sel kulit mati
- Mencegah timbulnya jerawat
- Membantu regenerasi sel kulit
- Membuat make-up lebih tahan lama dan alami
- Meningkat daya serap kulit terhadap nutrisi perawatan kulit
- Membantu menghilangkan komedo
- Mencerahkan dan menghaluskan kulit
- Mengurangi bekas jerawat
- Menyeimbangkan sekresi minyak pada wajah

Cara pemakaian:
- Oleskan peeling secara merata ke seluruh wajah yang telah dibersihkan dan dikeringkan sebelumnya. Biarkan selama 5 detik.
- Pijat wajah dengan gerakan memutar secara halus menggunakan jari
- Bilas wajah secara menyeluruh dengan air hangat dan basuh dengan handuk basah

Disini tertulis untuk menggunakan peeling setiap hari, tapi aku pakainya tetap 2-3 hari sekali. I really love this peeling, it really works well buat mengangkat kulit mati. Setelah pemakaian rutin aku merasa komedonya hilang, wajahku lebih kencang dan cerah.

V10 Plus Serum - Sensitive Series

V10 Plus Serum ini dijual dalam 5 set yang berupa kombinasi dari 11 tipe serum yang dimiliki V10 Plus. Ada Acne Treatment Series, Sensitive Series, Anti-Aging Series, Hydrating Series, dan Whitening Series. Aku mencoba yang Sensitive Series yang berisi 4 Ceramide Serum, 3 Placenta Serum, dan 3 Pycnogenol Serum.



Ceramide serum baik untuk kulit kering dan sensitif, Placenta serum baik untuk memutihkan kulit dan Pycnogenol serum itu berfungsi sebagai antioksidan. Actually my face is not that sensitive, jadi aku juga kurang bisa membedakan efek yang dihasilkan serum ini. Satu efek yang sangat berasa menggunakan serum ini adalah wajahku makin cerah dan lembut.

Serum ini juga sangat mudah meresap karena teksturnya cair. Gak ada wanginya juga, plus warnanya hampir bening, kecuali yang Pycnogenol Serum berwarna agak sedikit kemerahan. Cara memakainya adalah teteskan secukupnya dan ratakan ke seluruh wajah serta leher setelah membersihkan wajah. Digunakan pagi dan malam.

Overall kombinasi peeling dan serumnya bekerja dengan baik di kulitku. Tapi mungkin lain kali aku akan mencoba series serum yang lain. Untuk harganya nanti akan aku update ya, karena sepertinya sekarang website V10 Plus Indonesia sedang dalam perbaikan dan aku juga gak menemukan instagram V10 Plus Indonesia (i followed them already, but the account disappear. Their FB page too).

Have you tried V10 Plus? Tulis pendapat kalian di kolom komentar ya ^^

V10 Plus Indonesia

You Might Also Like

7 comments

  1. Halo Vini, aku nyobain ini juga! aku juga nyoba yg peeling serum dan aku suka banget hihi. sayangnya kalo beli fullsize harganya mayan :""")
    nice review!

    XOXO, Cilla
    www.mkartikandini.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya aku juga suka banget peelingnya. tapi iya fullsizenya mahal :')

      Delete
  2. Wah blm pernah coba vin, thanks for sharing vin!

    http://www.heelsandbeyond.com/

    ReplyDelete
  3. thank you ya uda sharing, great post!

    vnssachn.blogspot.com

    ReplyDelete
  4. On Casino - Login or Sign In to the online Casino
    We have many fun88 soikeotot casinos and we can help you make the 온카지노 best bets. Online Casino, Casino Vegas Slots, Blackjack, Roulette - Check our クイーンカジノ Reviews and Rating.

    ReplyDelete

Hi! If you have any question, suggestion or just want to say hi to me, please leave it in comment box. I will definitely comment back in your blog ^^