Daebak Korean Food Express Bali - Berasa Makan Di Korea!

9/07/2017 11:44:00 PM

Daebak Korean Food Express Renon Bali
Hi everyone! Kalian yang di Bali pasti sudah dengar tentang Korean Resto yang baru buka di Renon. Kalo belum, you made a right choice reading my post, karena kali ini aku mau cerita tentang tempat tersebut, yaitu Daebak Korean Food Express. Tempat ini rasanya baru ada 1-2 bulan yang lalu dan aku dan kak Vina iseng ingin coba makan kesana. So here we are!

Daebak Korean Food Express Renon Bali
Jalan menuju kasir
Parkirannya cukup luas. Tempatnya juga luas, terdiri dari dua lantai. Half outdoor (memang ada gitu, vin?). Karena tempatnya terbuka tapi beratap. Mereka cuma punya satu yang indoor di atas dan sisanya half outdoor seperti di foto. Saat masuk kalian pasti merasa seperti berada di Korea. Tempat mengantrinya terdapat tiang berisi nama-nama jalan yang ada hangeulnya juga. Di kanan kirinya terdapat nuansa Korea dari gambar-gambar yang terdapat ditembok. Bahkan ada seperti replika kecil dari pesawat Korean Air (ceritanya). Kalian bisa liat fotonya di postnya kak Vina.

Daebak Korean Food Express Renon Bali
Numpang ngegalau
Saat kami datang antriannya sudah cukup panjang dan cuma ada satu kasir. Jadilah kami mengantri sambil melihat-lihat menu yang syukurnya terpampang besar dibelakang counter kasir. Yang bikin terkejut, harganya memang sangat murah. Makanannya saja hanya berkisar Rp12.000-Rp15.000 seporsi. Kami menghitung-hitung sebaiknya kami membeli berapa item per orang dan kami memutuskan untuk membeli 3 makanan dan 1 minuman masing-masing dan sudah diperkirakan per orang hanya membayar sekitar Rp50.000.
Daebak Korean Food Express Renon Bali
Our food!
Setelah memesan dan membayar, kami naik ke lantai atas sambil membawa nomor meja. Pesanan kami datangnya lumayan lama. Kami pesan 8 items, 6 items pertama cukup cepat, tapi dua terakhir lumayan lama sampai kak Vina harus tanya ke waitressnya berkali-kali. Kurang tau juga kenapa bisa lama, seingatku waktu dikasir, Daebak Korean Food Express ini punya banyak waiter dan waitress. Makanan yang kami pesan adalah Ramyeon, Dak Bokembap, Dak Hambak, Chobap Tuna, dan Hanguk Satay. Minumannya Choco Minty dan Matcha Green Tea -- hayo tebak yang mana minumanku. Terakhir untuk dessert kami pesan Korea Bing Soo. Total pesanan kami semuanya Rp108.000, lumayan banget loh ya dapat sebanyak ini.
Daebak Korean Food Express Renon Bali
Bing Soo
Yang pertama kami makan adalah dessert, yaitu Korea Bing Soo! Kenapa dimakan duluan? Karena udara panas dan kami takut dia keburu meleleh. Tapi aku memang orang yang suka makan dessert duluan sih. Korea Bing Soo ini isinya kurang lebih Jelly, Nata de coco, dan es krim. Plus di campur syrup. Segar banget buat siang-siang dan rasanya enak. Kata kak Vina ini mirip mie jelly yang dulu sering dia beli, aku kurang tau mie jelly itu apa tapi pastinya isinya dari jelly seperti Bing Soo ini. Jellynya dibentuk macam-macam, ada seperti telur, entah itu mie atau wortel, dan ada sesuatu yang berbentuk kotak berwarna oranye yang entah itu apa. Kalian juga pasti suka, karena rasanya gak asing di lidah kita.

Kedua kami makan ramyeonnya, karena takut mienya mengembang. Ramyeon yang kami pesan level 10/15 gitu aku lupa. Untuk pedasnya memang pas, tapi kalo rasanya not my favorite. Selain itu mungkin karena sudah dingin juga jadi gak begitu enak rasa ramyeonnya.

Daebak Korean Food Express Renon Bali
Sushi Tuna dan Sate Ayam
Lalu kami makan ini, Chobap Tuna dan Hanguk Satay. Dua-duanya aku suka, chobap tunanya sebenarnya nasi plus tuna tapi tetap enak. Ditambah mayonnaise juga jadi makin enak. Sayangnya gak muat sekali hap karena ukurannya yang cukup besar. Untuk satenya, ini isinya ayam, sosis ayam, dan nanas saja sih. Bumbunya itu sepertinya dari sambel(?) Korea yang berwarna merah (lupa namanya). Rasanya lumayan, tapi mungkin akan lebih enak kalo masih panas/hangat. Makanannya sudah pada dingin semua saat kami makan.
Daebak Korean Food Express Renon Bali
Chicken Steak Burger
Save the best for the last. Tada~ Steak ini yang paling enak dari semua yang aku cobain! Steak burger ayam ini rasanya enak dan lembut. Bumbunya juga enak, sayangnya sedikit banget. Telurnya... Mungkin kebanyakan orang akan suka sama telur setengah matang ini. Aku sih no. But really, I will comeback for the burger tho. Untuk minuman, Choco Minty nya enak *plak*. Aku sukanya dia menggunakan gelas yang besar jadi minumannya banyak untuk harga segitu. Biasanya 'kan resto lain suka pakai gelas langsing-langsing yang sekali teguk bisa habis minumannya (Ini resto atau bar, Vin?)

Selain makanan korea affordable, apalagi yang dijual oleh Daebak Korean Food Express ini? Tentu saja tempat kekinian yang instagrammable! Seperti sudah wajib ya sekarang kalo ada tempat makan baru, at least memiliki satu spot yang bagus untuk foto-foto. Karena dengan cara tersebut orang-orang akan lebih tertarik mendatangi tempatnya. Disini banyak banget tempat yang bisa kalian pakai fotoan. Aku gak ambil foto di setiap spot sih cuma beberapa saja.

Di lantai atas kalian bisa memilih mau di dalam ruangan atau di luar, kami memutuskan untuk diam di luar karena tempatnya cantik banget. Benar-benar cute, perpaduan hijau, putih dan biru. Tempatnya walaupun outdoor gak begitu panas kok, karena ada atapnya. Gak bisa dibilang atap juga sih itu, diatasnya itu seperti tumbuh-tumbuhan dan adem karena berangin.Aku intip-intip tempat yang di dalam ruangan juga bagus kok, mungkin selanjutnya aku coba kesana deh.

BTW, untuk kalian yang mau tau harga menunya, akan ku list disini ya.

List harga makanan di Daebak Resto Bali:
- Samyang (Mie Pedas Korea) Rp12.000 -- Tersedia dalam 3 level
- Ramyeon (Mie Kuah Pedas) Rp12.000 -- Tersedia dalam 3 level
- Dak Galbi (Tumis Ayam Pedas) Rp12.000
- Bibimbap (Nasi Campur Korea) Rp15.000
- Dak Bokembap (Nasi Goreng Korea) Rp15.000
- Kkul Dak (Ayam Goreng Madu) Rp15.000
- Yangyeom Dak (Ayam Goreng Pedas) Rp15.000
- Dak Hambak (Steak Burger Ayam) Rp15.000
- Ogsusu (Tortilla Ayam Keju) Rp15.000
- Hanguk Satay (Sate Jumbo Korea) Rp15.000
- Chobap Tuna (Tuna Sushi) Rp12.000
- Kyob Jill (Kulit Ayam Madu) Rp12.000
- Meun Kyob Jil (Kulit Ayam Pedas) Rp12.000
- Dori Mulgogi (Ikan Dori Asam Manis) Rp12.000
- Dak Bal (Ceker Pedas) Rp15.000
- Emoguk (Olahan Ikan) Rp15.000

List harga minuman di Daebak Resto Bali:
- Ice Lemon Tea Rp9.000
- Ice Mint Tea Rp9.000
- Ice Lychee Tea Rp9.000
- Blue Minty Rp12.000
- Milk Tea Bubble Rp12.000
- Pink Velvet Rp12.000
- Matcha Green Tea Rp12.000 [note: terakhir kali aku ingat, matcha itu artinya green tea]
- Orange Squash Rp12.000
- Lemon Froggie Rp12.000
- Choco Minty Rp12.000
- Choco Oreo Rp12.000
- Ice Cappucino Rp12.000
- Ice Coffee Americano Rp12.000
- Korea Bing Soo Rp16.000

Daebak Korean Food Express Renon Bali
Me being myself
Jadi, apakah aku akan kesini lagi? Gak nolak sih diajakin *kode*. Masih banyak yang belum aku cobain karena kemarin mereka banyak menu yang kosong. So, why not?

Apa makanan yang aku rekomendasikan? You definitely should try the Chicken Steak Burger and Chobap Sushi. You. Should. And don't forget Choco Minty!

BUT! Jangan datang waktu kalian sedang lapar-laparnya ya. I don't want you to end up eating your friend or the waitress, karena pesanannya gak selalu cepat datangnya. Apalagi ditambah karena mereka baru buka jadi masih sangat ramai sekali pengunjungnya.

Daebak Korean Food Express ini berada di Jl. Cok Agung Tresna No.23, Renon, Denpasar ya, gaes. Check out their instagram too @daebak_bali!

You Might Also Like

14 comments

  1. Tempatnya cantik banget, nih. Bisa dong mampir pas ke Bali :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya ini tempatnya bagus XD sayang foto2nya kurang banyak ya hihi

      Delete
  2. wah aku kok belum cocok dg masakan korea

    ReplyDelete
    Replies
    1. sama mbak, akunya juga kurang cocok kayanya sama masakan korea beneran(?) soalnya asem2 hahaha

      Delete
  3. kmrn ps aku makan dsni chicken burger steakny asin tenan, krg cocok di lidahku cm tmptny emg kecey y

    ReplyDelete
    Replies
    1. iyakah? waktu aku makan enak loh. hooh emang tempatnya kece banget ya shan hahaha

      Delete
  4. tempatnya bagus, makanannya juga keliatan enak

    vnssachn.blogspot.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya tempatnya baguus. Kalo makanan sebenernya so so sih hehe

      Delete
  5. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  6. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  7. harganya sangat bersahabat nih. biasanya makanan di bali kan agak mahal..

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya bener banget, happy masih ada makanan dengan harga segitu disini :D

      Delete

Hi! If you have any question, suggestion or just want to say hi to me, please leave it in comment box. I will definitely comment back in your blog ^^